Terbaru

Pemerintah Buka Lagi Mudik Gratis, Catat Tanggal dan Syaratnya

rifanfinancindo

Pendaftaran mudik gratis  bisa dilakukan secara online | rifanfinancindo


Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kembali menggelar mudik gratis bagi pemudik sepeda motor dengan menggunakan bus, kapal, dan kereta api pada tahun ini.

"Pendaftaran secara online melalui portal mudikgratis.dephub.go.id," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi di Jakarta, Kamis (18/5/2017).

Pendaftaran mudik gratis tersebut bisa dilakukan secara online maupun secara langsung disejumlah tempat di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Pudji Hartanto menuturkan, terdapat perbedaan waktu pendaftaran mudik gratis.

Adapun mudik gratis bagi pemudik sepeda motor menggunakan moda transportasi laut dimulai pada 29 Mei hingga 2 hari sebelum pemberangkatan.

Pendaftarannya hanya bisa secara online. Sementara itu, mudik gratis bagi pemudik sepeda motor menggunakan kereta api pendaftaran online sudah dimulai sejak 15 Februari hingga 14 Juni 2017.

Adapun pendaftaran offline sudah ditutup pada 16 April 2017.

Adapun persyaratan pendaftaran meliputi: sepeda motor harus dalam keadaan orisinil, membawa STNK dan SIM, tidak boleh ada modifikasi kendaraan, tidak boleh ada box samping dan belakang, tanki bensin harus dalam keadaan kosong, dan kondisi motor layak jalan.

Tahun ini kapasitas penumpang mudik gratis mencapai 208.000 orang, naik 57 persen dibandingkan tahun lalu.

Sementara kapasitas untuk mengangkut motor sekitar 155.000 motor, naik sekitar 55 persen dibandingkan tahun lalu. Informasi lebih rinci seputar mudik gratis ini bisa dilihat di mudikgratis.dephub.go.id.

Untuk moda transportasi jalan yakni truk untuk motor dan bus untuk pemudik, pendaftaran secara online dan offline di mulai hari ini yakni 18 Mei hingga 16 Juni 2017.

Pendaftaran online bisa dilakukan di Gor Bulungan Blok M dan di Kantor Dishub Bekasi, Depok, dan Tangerang.

Kementerian Perhubungan Kembali Adakan Mudik Gratis | rifanfinancindo


Kementerian Perhubungan kembali menyelenggarakan program mudik gratis bagi masyarakat. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya ingin ada peningkatan dari segi penumpang dalam program mudik gratis tahun ini. 

Budi Karya menuturkan tahun ini mudik gratis memiliki kapasitas sebesar 208.435 penumpang atau memiliki kenaikan sebesar 57 persen dari realisasi tahun lalu sebesar 122.733 penumpang. "Tahun lalu tak terserap dengan baik, ini harus dimanfaatkan dengan baik."

"Kami ingin ada pertambahan signifikan dan kami akan koordinasi dengan berbagai pihak," kata Budi Karya Sumadi saat ditemui di Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Kamis, 18 Mei 2017.

Penambahan pun dilakukan pada moda bus dari 2.739 unit menjadi 3.409 unit di tahun ini. Namun untuk truk angkanya masih sama, yaitu 124 unit disiapkan untuk mengakomodir kebutuhan para pemudik dalam mengangkut sepeda motornya.

Menurut Budi Karya angka sepeda motor yang akan diangkut melalui truk, kereta api dan juga kapal laut adalah 44 ribu. Ada kenaikan juga dibandingkan realisasi tahun lalu yang sebesar 17.557. 

Diketahui pemerintah menyiapkan anggaran sebesar Rp 90 miliar untuk program mudik gratis ini. Moda angkutan yang dipersiapkan pemerintah adalah bus, truk, kapal laut dan kereta api. 

Pendaftaran untuk moda darat dibuka secara online dan offline sejak 18 Mei sampai 16 Juni. Loading sepeda motor akan dilakukan pada 19-20 Juni, dan keberangkatan sepeda motor dilakukan 21 Juni, sedangkan keberangkatan menggunakan bus dilakukan pada 22 Juni. 

Bus disiapkan 3.409 unit, truk untuk mengangkut sepeda motor disiapkan 124 unit dan kapal laut disiapkan bisa menampung 16 ribu sepeda motor serta 32 ribu penumpang. Kereta api disiapkan bisa mengangkut 18.096 unit sepeda motor.

Pendaftaran mudik gratis moda laut dilakukan pada 29 Mei sampai dua hari sebelum keberangkatan. Keberangkatannya akan dilakukan dari Tanjung Priok ke Tanjung Mas, dengan tanggal 14-23 Juni.

Sementara moda kereta api pendaftaran sudah dibuka sejak 15 Februari sampai 14 Juni secara online dan 16 Februari sampai 16 April pendaftaran secara offline.

Kota yang menjadi tujuan mudik gratis moda darat berjumlah 29 kota. Kota-kota itu seperti Cirebon, Garut, Kuningan, Tegal, Pekalongan, Magelang, Yogyakarta, Solo, Sragen, dan Semarang. 

Sementara pendaftaran kapal penyeberangan dibuka mulai 1 Juni sampai dua hari sebelum keberangkatan, yaitu di tanggal 17,19,21 dan 23 Juni untuk tujuan Jakarta-Semarang. Lalu untuk tujuan Jakarta-Lampung keberangkatan dilakukan di 21 dan 23 Juni.

Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Sugihardjo mengatakan kebijakan mudik gratis ditingkatkan karena keprihatinan akan banyaknya kecelakaan melibatkan sepeda motor. Dia mengimbau agar masyarakat memanfaatkan program mudik gratis ini dan tak menggunakan sepeda motor.

Sugihardjo menambahkan sepeda motor masyarakat bisa diangkut memakai truk, kereta api dan juga kapal laut yang disediakan oleh pemerintah. Dia menyatakan masyarakat bisa mencari informasi lebih detail ke situs mudik gratis, yaitu mudikgratis.dephub.co.id. 

Situs itu, kata Sugihardjo, juga bisa melayani daftar online dan ada juga pendaftaran secara manual di kantor pusat Kementerian Perhubungan dan Dinas-dinas Perhubungan di masing-masing daerah.

Menteri Perhubungan Sarankan Mudik Lewat Laut | rifanfinancindo


Diketahui pendaftaran kapal penyeberangan dibuka mulai 1 Juni sampai dua hari sebelum keberangkatan, yaitu di tanggal 17,19,21 dan 23 Juni untuk tujuan Jakarta-Semarang. Lalu untuk tujuan Jakarta-Lampung keberangkatan dilakukan di 21 dan 23 Juni.

Pendaftaran mudik gratis moda laut dilakukan pada 29 Mei sampai dua hari sebelum keberangkatan. Keberangkatannya akan dilakukan dari Tanjung Priok ke Tanjung Mas, dengan tanggal 14-23 Juni.

Sementara moda kereta api pendaftaran sudah dibuka sejak 15 Februari sampai 14 Juni secara online dan 16 Februari sampai 16 April pendaftaran secara offline.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi ingin mendorong masyarakat menggunakan transportasi laut sebagai pilihan saat mudik lebaran kali ini. Oleh karena itu kapal penyeberangan dan kapal laut disiapkan untuk mudik gratis.

"Laut ini akan didorong, kalau berhasil dijadikan model mudik secara besar-besaran memakai jalur laut," kata Budi Karya saat ditemui di Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Kamis, 18 Mei 2017.

Ketika ditanyakan mengenai apakah akan menambah kapasitas mudik gratis menggunakan kereta api, Budi Karya menjawab belum ada rencana karena memang kapasitas kereta api yang terbatas. "Kan bisa naik kapal, gunakanlah kapal kalau kereta api terbatas," ujarnya.

Dengan mudik menggunakan kapal laut, Budi mengungkapkan, kendaraan dan penumpangnya  tidak dikenai tarif. Sedangkan untuk kereta, sepeda motornya digratiskan namun penumpangnya harus membayar tiket kereta api.

Budi menuturkan pihaknya berencana melakukan sosialisasi mudik gratis ke kawasan-kawasan industri, agar pegawai-pegawai di pabrik bisa mendapatkan kesempatan mudik memakai moda laut. "Kalau perlu jemput mereka dan ajak ke Tanjung Priok."

Menurut dia, animo masyarakat cukup bagus terhadap program mudik gratis. Namun mudik moda laut belum dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat. Dia meminta kepada Sekretaris Jenderal Kemenhub dan jajaran Direktur Jenderal agar memberi informasi yang detail ke masyarakat.